Sunday, 5 June 2011

MEGAHNYA MASJID ISTIQLAL

ENGLISH/INDONESIAN

Masjid Istiqlal terletak di ibukota negara Indonesia tepatnya sebelah  timur laut tugu monas.
Masjid Istiqlal mulai dibangun tahun 1961 dan selesai tahun 1978.  diberi nama Istiqlal yang berarti berarti kemerdekaan.
Masjid istiqlal merupakan kebanggaan bangsa Indonesia. Masjid Istiqlal merupakan masjid terbesar di Asia tenggara. Masjid istiqlal mampu menampung hingga 200.000 jemaah. Masjid istiqlal memiliki luas 3 hektar di atas tanah seluas 9,5 hektar.
Masjid istiqlal terdiri atas lima lantai.

Bangunan ini terdiri dari sebuah bangunan masjid, taman, halaman parkir, kolam air mancur serta sungai yang mengelilingi areal parkir masjid.
Bangunan masjid terdiri dari gedung utama, gedung pendahuluan, teras raksasa, menara dan lantai dasar.
Gedung induk terdiri dari lantai utama yang berfungsi untuk shalat dengan kapasitas 16.000 orang dan pada samping kiri, kanan serta belakang terdapat lantai bertingkat lima yang dapat menampung jamaah sebanyak 61.000 orang.
Di belakang gedung induk terdapat gedung pendahuluan yang berfungsi sebagai penghubung ke lantai atas. Selain itu juga, dapat berfungsi untuk shalat 8.000 jamaah.
Gedung ini memiliki 12 pilar besar sebagai simbol tanggal kelahiran Nabi Muhammad SAW. Pilar-pilar tersebut menyangga sebuah kubah raksasa yang memiliki garis tengah 45 meter.
Selain dua gedung ini, Masjid Istiqlal juga mempunyai teras ukuran raksasa berukuran 19.800 meter Di teras ini dapat digunakan untuk berbagai kegiatan keagamaan, seperti Musabaqah Tilawatil Quran dan latihan Manasik Haji" ujar Siregar yang telah bekerja di masjid Istiqlal sejak tahun 80an.
Sementara itu, menara mesjid yang berfungsi sebagai tempat pengeras suara dirancang berlubang-lubang untuk mengurangi tekanan dan hembusan angin. Menara ini memiliki ketinggian sekitar 6.666 sentimeter.
persegi yang dapat menampung sekitar 50.000 jamaah.
Di atas tempat adzan adalah puncak menara yang terbuat dari baja tahan karat seberat 28 Ton dengan tinggi 30 meter.
Sedangkan lantai dasar berada di bawah gedung induk, gedung pendahuluan dan teras raksasa.
Di lantai dasar tersebut, terdapat ruangan kaca luas yang pernah digunakan untuk Festival Istiqlal pertama dan kedua pada tahun 1991 dan 1995.
Selain itu, terdapat puluhan ruangan yang terdiri dari dua aula dan beberapa perkantoran. Aula ini berfungsi sebagai tempat diskusi ilmiah dan pertemuan.
Masjid istiqlal memiliki bentuk arsitektur minimalis, sederhana dan kaku. Namun bentuknya yang sederhana tersebut ditutupi oleh megah dan besarnya masjid tersebut.
 Masjid Istiqlal Jakarta


No comments:

Post a Comment

;nnpz','_tapgmz');