Thursday 20 September 2012

ALUN-ALUN SIMPANG LIMA SEMARANG

ENGLISH/INDONESIAN

Alun-alun Simpang Lima Semarang terletak di antara lima jalan yang menyatu sehingga disebut simpang Lima. Adapun jalan-jalan yang menyatu tersebut adalah  Jl. Pahlawan, Jl. Pandanaran, Jl. Ahmad Yani, Jl. Gajah Mada dan Jl A Dahlan.
Lihat More info on Alun-alun Simpang Lima Semarang di peta yang lebih besar
Alun-alun Simpang Lima Semarang merupakan sebuah taman yang berbentuk lapangan. Di sekeliling lapangan tersebut dibuat pedestrian/trotoar untuk pejalan kaki yang lebar, sehingga sering digunakan warga Semarang untuk berolah Raga di pagi hari. Pada saat hari Minggu Alun-alun Simpang Lima Semarang akan lebih dipadati warga selain untuk berolah raga, jalan-jalan ataupun aktifitas lainnya. 
impang Lima dijadikan sebagai pusat alun-alun Semarang berdasarkan atas usulan Presiden RI pertama kali yaitu Bp. Ir. Soekarno dengan alasan Pusat alun-alun yang semula berada di Kawasan Kauman telah beralih fungsi menjadi Pusat Perbelanjaan. Alun-alun Simpang Lima Semarang Merupakan landmark dan pusat kota Semarang. Di sekeliling Alun-alun Simpang Lima Semarang terdapat Hotel, pusat perbelanjaan, perkantoran dan Masjid.

Alun-alun Simpang Lima Semarang sering juga disebut lapangan Pancasila. Namun Sebutan Alun-alun Simpang Lima lebih Populer. Berbagai kegiatan sering dilakukan di Alun-alun Simpang Lima seperti, perayaan akhir tahun, konser musik dan lain-lain. 



No comments:

Post a Comment

;nnpz','_tapgmz');