Monday 31 July 2017

KAWAH RATU GUNUNG SALAK, KAMU PEMULA TAPI MAU NAIK GUNUNG? COBA LATIHAN DISINI DULU!




      Naik gunung alias trekking sekarang ngga terbatas buat yang udah jago aja, tapi buat kamu yang pemula juga bisa nyoba kok. Sebelum kamu trekking ada baiknya kamu melakukan persiapan fisik atau olahraga. Minimal olahraga kecil-kecilan 1-2 bulan sebelumnya, seperti :
1. Jogging atau lari 5-10K setiap minggu
2. Olahraga fisik (sit-up, push-up)
3. Dll
*notes: latihan fisik berguna untuk memperkecil kemungkinan cidera dan bisa beragam tergantung gunung yg mau didaki ya

      Selain olahraga, kamu juga perlu tau kondisi / jalur / trek gunung tersebut, apakah itu tanah / rumput / berbatu / berair dsb. Hal ini mempengaruhi outfit atau gear yang perlu kamu persiapkan loh.

      Kamu juga bisa latihan langsung di tempat yang serupa tetapi tidak sama. Salah satu tempat yang bisa dijadikan latihan atau bahasa kerennya "aklitimasasi" adalah Kawah Ratu, Gunung Salak, Jawa Barat. Kawah Ratu terletak di Gunung Salak wilayah Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kawah Ratu berada di kawasan Taman Nasional Halimun Gunung Salak.Check lokasi.

      Selain treknya yang cukup mudah dan landai. Kawah ini bisa dicapai cukup dengan tek-tok alias pulang pergi. Waktu tempuh dari pos masuk cukup 2-3 jam dengan jarak kurang lebih 4 KM untuk sampai ke Kawah Ratu. Cukup singkat bukan? Soal viewnya jangan ditanya. Dibalik cerita mistisnya tersimpan kecantikan yang exotis.
      Ohya kalau dari Jakarta, bisa bawa kendaraan pribadi (2-3 jam) melalui jalur:
1. Tol Jagorawi, exit di Sentul Selatan
2. Masuk ke Tol Lingkar Luar Bogor
3. Setelah exit, ambil ke arah Gunung Bunder

1. Persiapan
Kawah Ratu memiliki trek yang cukup licin alias berair, kalo kata Hatori "Mendaki Gunung Melewati Lembah". Jadi jangan kaget kalau kaki harus masuk ke air sampai semata kaki. Bahkan ada trek yang melawan arus aliran sungai kecil. Tapi tenang, treknya aman kok kalau hati-hati. So, prepare your outfit :
A. Kaos cotton / polyester
B. Celana training / cargo / olahraga
C. Sandal / sepatu gunung + kaos kaki
D. Sunblock
E. Trekking pole (optional)

2. Barang bawaan
Barang yang dibawa cukup simple karena hanya untuk 3-7 jam. Biasanya terasa lebih lama karena banyak selfie-nya hehe :p Maklum generasi narsis didukung dengan tempat yang eksotis. Ohya, jadi barang yang perlu dibawa:
A. Air mineral 600ml (1-2 buah)
B. Ponco / payung / topi / kacamata hitam
C. Makanan berat / ringan / roti / snack
D. Kamera, Tripod
E. Obat-obatan pribadi

Well, let's start trekking guys!

Jalur : Taman Nasional Halimun Gunung Salak - Pasir Reungit - Kondang - Kawah Mati - Kawah Ratu.



      Pintu masuk awal Taman Nasional Halimun Gunung Salak. Harga tiket masuk Rp 10000/orang, roda dua Rp 5000, roda 4 Rp 10000. Kawasan Taman Nasional Halimun Gn. Salak memiliki beberapa tempat wisata, untuk ke Kawah Ratu langsung saja menuju Kawah Ratu / Curug Ngumpet.



Harga Tiket Masuk
Wisatawan
Rp 10000
Kendaraan Roda 2
Rp 5000
Kendaraan Roda 4
Rp 10000
 


Pos Masuk Kawah Ratu

Pintu masuk Kawah Ratu sama dengan pintu masuk pendakian ke Gunung Salak.

Harga Tiket Masuk Pos Kawah Ratu
Wisatawan
Rp 15000
Asuransi per-tim
Rp 5000

 

 
Track basah ke Kawah Ratu

      Salah satu trek yang harus "nyemplung" ke air. Hati-hati guys, lumayan licin. Selanjutnya adalah Pos Kondang, waktu tempuh sampai disini kira-kira 1-1.5 jam, sedikit lagi sampai di Kawah Mati. Disini kamu bisa take a short break, sambil makan roti :p

 

 
Foto Kawah Mati Gunung Salak

     Setelah 30 menit - 1 jam berjalan dari Kawah Pos Kondang, akhirnya sampai juga di Kawah Mati. Eits, ini baru Kawah Mati loh, belum Kawah Ratu.

     Cantik banget kan? Kawahnya maksudnya hehe. Disini bagus banget, datarannya berbatu. Ada banyak batu apungnya. Dari sini juga kelihatan danau,

Danau Situ Hiang

     Trek selanjutnya menuju Kawah Ratu, waktu tempuh sekitar 15-30 menit. Disini sudah tercium aroma belerang.


     Yaaay sampai juga di Kawah Ratu. Tak tunggu lama, langsung deh foto! Kawahnya masih aktif, kalau duduk didekat sumber airnya terasa panas seperti di spa. Tadinya saya kira disini ada yang jual telur yang direbus dikawah, ternyata ga ada :(

      Di Kawah Ratu ada beberapa aliran air yang sangat jernih, airnya dingin sehingga bisa dipakai untuk berenang lucu. Well saya lebih memilih selfie dan duduk dipinggir sambil makan roti berhubung cuaca panas banget.

      Ohya! You have to noted, kalau ngga boleh terlalu lama stay di Kawah Ratu. Karena gas belerang yang dikeluarkan mengandung racun, sehingga tidak disarankan untuk berlama-lama.
 

 


      Nah sekian deh cerita trekkingnya, ngga perlu takut kalau mau naik gunung. Yang penting niat, latihan fisik dan mental yaa :) Jangan lupa untuk hati-hati!

Summary :
Pos Taman Nasional Gunung Salak Halimun - Kawah Ratu : 2-3 jam
Harga tiket masuk : Rp 10000 + Rp 15000 + Rp 5000 = Rp 30000

Semoga bermanfaat :)

Written by @hnnyptr

No comments:

Post a Comment

;nnpz','_tapgmz');