Wednesday 23 February 2011

TAMAN SAFARI CISARUA

ENGLISH/INDONESIA

Taman Safari Cisarua berlokasi di desa Cibereum, Cisarua, Jawa Barat. Lokasinya di lereng gunung Gede-Pangrango pada ketinggian 1100-1400 m. Temperatur rata-rata di sana adalah sekitar 18* s/d 24* C. Lokasi taman safari sekitar 20 km dari bogor atau 78 km dari Jakarta.

Lihat Peta lokasi  Taman Safari Cisarua di peta yang lebih besar

Pada dasarnya Taman Safari adalah kebun binatang. Hanya saja hewan-hewan didalamnya tidak ditaruh di dalam kandang. Sedangkan yang dikandangkan adalah pengunjungnya. Dalam hal ini pengunjung dapat menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan yang disediakan untuk melihat dari dekat hewan-hewan didalamnya pada rute yang disediakan. Pada umumnya kawasan safari dibagi dua kawasan yaitu kawasan hewan jinak dan kawasan hewan buas. Pada kawasan hewan jinak pengunjung dapat membuka kaca jendela dan memberi makan hewan. Pada kawasan hewan buas ada pintu yang dapat dibuka dan ditutup pada saat kendaraan akan lewat.

Fasilitas  rekreasi lain yang ada di kawasan Taman Safari diantaranya adalah
1. Kereta gantung

 2. Safari Water Park, berupa taman dengan kolam renang
3. Baby zoo, kawasan dengan berbagai anak binatang, dimana kita dapt berfoto dengan binatang disitu dengan membayar biaya tertentu.

4. Pertunjukan, Atraksi berbagai binatang yang dapat disaksikan gratis.
5. Air terjun Jaksa
6. Penguin, koleksi penguin dengan tempat yang disesuaikan dengan habitatnya.
Selamat liburan

No comments:

Post a Comment

;nnpz','_tapgmz');