Monday, 17 October 2011

CASTEL SANT' ANGELO ROMA

ENGLISH/INDONESIAN

Castel sant" Angelo terletak di tepi sungai Tiber kota Roma, Italia. Castel Sant' Angelo adalah sebuah bangunan berupa menara berbentuk lingkaran seperti benteng.

Pada awalnya bangunan ini diperuntukan sebagai sebuah makam kaisar Romawi yang memerintah saat itu yaitu kaisar Hadrian dan keluarganya. Bangunan ini mulai didirikan pada masa pemerintahannya yaitu pada tahun 135 M hingga tahun 139 M.

Pada tahun 401 bangunan ini berubah fungsi menjadi benteng militer.
Pada abad ke 14 Castle Sant' angelo diubah fungsinya oleh para paus menjadi benteng, tempat tinggal paus dan juga penjara.
 Benteng ini di non aktifkan pada tahun 1901, dan berubah fungsi menjadi museum hingga sekarang dengan nama Museo Nazionale di Castle Sant' Angelo.
Bagaimana Cara ke sana
Cara termudah ke Castle Sant' Angelo adalah menggunakan taksi. Cara lain yang lebih murah adalah menggunakan kereta bawah tanah metro line A dengan tarif 1 Euro/jam. Anda dapat turun di stasiun Octaviano San Pietro atau Lepanto. Dari situ anda berjalan kaki ke Castle Sant' Angelo sekitar 1 km. Castle Sant' Angelo letaknya dekat dengan Gereja Vatican jaraknya hanya sekitar 600 m. Untuk lebih jelasnya anda dapat melihat rute kereta dan peta berikut.
 Rute kereta ke Castle Sant' Angelo dan peta kota Roma


 Jembatan Sungai Tiber di depan Castle sant' Angelo

 Sungai Tiber di depan Castel Sant' Angelo

Foto Castle Sant' Angelo dari jembatan sungai tiber di depannya

No comments:

Post a Comment

;nnpz','_tapgmz');